Banjir Rendam Rumah Warga, Akibat Pembangunan Perumahan Sumarecon?

kanalbogor.com- Banjir hingga mengakibatkan sejumlah rumah warga teredam terjadi di Desa Cibanon, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor tak jauh dari lokasi perumahan elite Sumarecon, Rabu malam (22/11/2023).

Camat Sukaraja, Ria Marlisa mengatakan, banjir yang terjadi di Desa Cibanon itu benar mengakibatkan rumah warga terendam.

“Saat itu juga, banjir sudah ditangani oleh pihak Summarecon,” ujar Ria Marlisa saat dihubungi wartawan, Kamis (23/11/2023)

Baca Juga:  Krisis Pabrik Kelapa Sawit : PTPN IV Ambil Langkah Heroik Atasi Antrian Panjang TBS di Banten

Selain itu, pihak kecamatan juga sudah datang ke lokasi untuk memastikan banjir tersebut.

“Dan hasil dilapangan memang ada penyempitan sungai tak jauh dari lokasi banjir, dan itu akan di laksanakan solusi lebih lanjut oleh pihak sumarecon,” ucapnya

Ia menambahkan, dalam waktu dekat terkait banjir yang terjadi, pihak Summarecon akan mengadakan audensi dengan warga terdampak serta unsur desa dan Muspika.

Sementara, akibat banjir yang melanda warga Desa Cibanon, puluhan warga lakukan aksi demo ke management Summarecon.

Baca Juga:  Harlah Rumah Santri ke-5, Buya Yahya Hadir Beri Tausiah 

“Iya ini bentuk protes kami ke Sumarecon, karena akibat pembangunan perumahan, ada dampak ke kami warga Cibanon,” kata Yoman warga sekitar.